Bisnis.com, PEKANBARU – Kenaikan harga pangan terus terjadi hingga saat ini, salah satunya harga beras. Dari pantauan Bisnis di Pasar Selasa, Tuah Karya Panam, Jl. HR. Soebrantas, Pekanbaru, harga beras asal Sumatra Barat terus melonjak hingga Rp20.000 per kg.
Fildayanti, pedagang di pasar itu menuturkan bahwa beras asal Sumbar harganya terus bertambah dari sebelumnya.
”Sekarang ini saya jual beras merek Pandan Wangi Premium itu sekilonya sampai Rp20.000 dari harga biasanya Rp18.000 per Kg,” ungkapnya, Selasa (19/3/2024).
Dia juga menyampaikan beberapa kenaikan merek beras Sumatra Barat lainnya seperti beras Anak Daro yang biasanya Rp17.000 menjadi Rp18.000, sedangkan harga beras lainnya seperti Topi Koki dan Belida saat ini di angka Rp16.000 per kg. Sementara harga beras premium hanya naik Rp100 menjadi Rp18.500 dari sebelumnya.
Dia menyebutkan untuk pasokan beras yang dijualnya berasal dari kampungnya di Lintau Sumatra Barat, dengan hasil panennya sendiri. Sedangkan beras Belida dan Topi Koki dipasok dari daerah Palembang.
“Jadi kami ambil pasokan sendiri, beli padi sendiri, giling sendiri dan jual sendiri. Kami gak mau ngambil sama agen yang lain karena takutnya dicampur dengan beras yang lain, dan kami juga sudah punya merek sendiri," ujarnya.
Baca Juga
(Niki Aulia Sandi)