Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI Riau Siapkan Rp5,6 Triliun untuk Kebutuhan Ramadan Hingga Lebaran

 Bank Indonesia Riau pastikan kebutuhan uang kartal bagi masyarakat terpenuhi, baik secara jumlah maupun pecahan selama periode Ramadan hingga Idulfitri 2023.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Riau Muhammad Nur
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Riau Muhammad Nur

Bisnis.com, PEKANBARU - Bank Indonesia Riau pastikan kebutuhan uang kartal bagi masyarakat terpenuhi, baik secara jumlah maupun pecahan selama periode Ramadan hingga Idulfitri 2023.

“Untuk wilayah Riau, Bank Indonesia memperkirakan kebutuhan uang untuk 12 kabupaten kota selama bulan Ramadan dan Idulfitri yaitu sebesar Rp5,6 triliun,” ungkap Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau Muhammad Nur, Selasa (21/3/2023).

Dia menambahkan, kebutuhan tersebut meningkat sebesar 2,45 persen (yoy) dibandingkan kebutuhan tahun sebelumnya yang sebesar Rp5,4 triliun.

Kebutuhan yang lebih tinggi dari tahun sebelumnya ini, kata dia, ditetapkan dengan melihat angka asumsi makro dan tren realisasi secara historis.

“Seperti pencabutan status PPKM oleh pemerintah, pertumbuhan ekonomi yang semakin membaik, serta peningkatan mobilitas masyarakat pada momen mudik lebaran diperkirakan mendorong kebutuhan uang kartal lebih tinggi dari tahun sebelumnya,” papar Muhammad Nur.

Tahun ini, kebutuhan uang secara nasional diperkirakan meningkat menjadi sebesar Rp195 triliun. Angka tersebut naik 8,22 persen (yoy) dibandingkan realisasi tahun lalu, yaitu Rp180 triliun .


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper