Bisnis.com, PEKANBARU -- Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Riau akan melakukan survei jalan provinsi bersama instansi terkait, guna memastikan kondisi jalan provinsi menjelang momen mudik pada tahun ini.
Kepala Dinas PUPR Riau M. Arief Setiawan menjelaskan survei jalan yang dilakukan selama dua pekan ke depan itu akan melibatkan UPT Jalan dan Jembatan Dinas PUPR di kabupaten kota.
"Persiapan mudik Lebaran 2023, kami bersama Ditlantas Polda Riau, Balai Jalan Nasional, Dinas Perhubungan Riau dalam minggu ini akan mensurvei ruas jalan provinsi, nasional dan kabupaten kota," ujarnya, Selasa (7/3/2023).
Menurutnya survei itu akan dilakukan mulai 9-19 Maret 2023 kedepan. Kemudian hasilnya akan dibahas pada forum LLAJ saat persiapan mudik Lebaran tahun ini.
Dia menyampaikan setelah survei nantinya akan diketahui mana jalan provinsi yang dinilai kurang layak untuk mudik Lebaran, dan akan segera diperbaiki. Minimal kondisinya fungsional agar tidak membahayakan masyarakat saat mudik.
Saat ini Bidang Bina Marga Dinas PUPR Riau sudah memulai tender untuk peningkatan jalan, dan ditargetkan bulan ini sudah bisa dikerjakan. Apabila tidak selesai sampai mudik Lebaran, pihaknya meminta rekanan dapat mengusahakan agar jalan itu dalam kondisi fungsional dulu.
Disamping itu, saat ini UPT Jalan dan Jembatan juga mulai bekerja melakukan perbaikan jalan provinsi di kabupaten kota se-Riau.
"UPT sudah bekerja semua, namun mereka hanya fungsional-fungsional saja. Kalau untuk peningkatan itu di Bina Marga nanti, seperti jalan Rengat - Kuala Cenaku, itu tahun ini ada kegiatan Bina Marga, namun menjelang dikerjakan difungsionalkan dulu perlu UPT IV," pungkasnya.