Bisnis.com, PEKANBARU-- PT Hutama Karya (Persero) menyatakan pada hari ketiga pelayanan arus balik di tol Pekanbaru-Bangkinang (Pekbang) sekitar 3.649 kendaraan sudah melintasi jalan bebas hambatan menuju Pekanbaru tersebut atau mengalami peningkatan dibandingkan dua hari arus balik sebelumnya.
Branch Manager HK Pekbang Indrayana mengatakan di hari ketiga ini arus lalu lintas yang ingin balik ke Pekanbaru terus mengalami peningkatan.
"Di hari ketiga pelayanan arus balik ini 3.649 kendaraan sudah melintas di tol Pekbang, sedangkan sebelumnya pada hari kedua arus balik kendaraan melintas sebanyak 2.597 kendaraan, dan hari pertama sebanyak 2.254 kendaraan," ujarnya Jumat (6/5/2022).
Sebelumnya Hutama Karya mengingatkan bagi para pemudik yang ingin melintasi jalan tol Pekanbaru-Bangkinang (Pekbang) bahwa sejak Rabu (4/5/2022) pihaknya mulai melayani arus balik satu arah dari gerbang tol Bangkinang ke arah Pekanbaru.
Branch Manager HK Pekbang Indrayana mengatakan jalan tol fungsional Pekbang kini dibuka untuk melayani arus balik ke Pekanbaru.
"Kami mengingatkan kepada pengendara yang ingin melintasi tol Pekbang, mulai hari ini arus kendaraan beralih dari sebelumnya Pekanbaru-Bangkinang menjadi Bangkinang menuju Pekanbaru/Sungai Pinang," ujarnya Rabu lalu.
Pada Selasa (3/5/2022) sebelumnya menjadi puncak arus mudik dari Riau ke arah Sumatra Barat melalui jalan tol Trans Sumatra ruas Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang (Pekbang). Tercatat sebanyak 12.214 kendaraan sudah melintasi jalan tol sepanjang 31 kilometer ini.
Indrayana mengatakan Selasa kemarin menjadi puncak arus mudik dari Pekanbaru Riau ke arah Sumatra Barat melewati Bangkinang, Kabupaten Kampar.
"Selasa, 3 Mei 2022 total kendaraan yang keluar dari tol Pekbang sebanyak 12.214 kendaraan. Sepertinya ini puncak arus mudik dan tadi kendaraan padat merayap," ujarnya.
Pihaknya mencatat sejak dibuka fungsional pada 26 April 2022 lalu, tol Pekbang sudah dilewati oleh sebanyak 1.023 kendaraan pada hari pertama atau H-6 Lebaran 2022. Kemudian hari selanjutnya meningkat menjadi 1.733 kendaraan pada H-5.
Berturut-turut jumlah kendaraan melintas terus mengalami peningkatan yakni 2.265 kendaraan pada H-4, 3.055 kendaraan pada H-3, lalu 4.921 kendaraan di H-2, selanjutnya 3.985 kendaraan di H-1 dan 5.401 kendaraan di hari H Lebaran 2022.