Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

6 Kunci Rahasia Sukses di Balik Investasi Bidang Properti

Jonson Lim, pria yang sudah menjajaki dunia investasi properti sejak usia 19 tahun, mengungkap enam poin rahasia atau kiat sukses dalam berinvestasi di bidang properti.
Acara Pre Launching and Exhibition Vienna Botanical Living, Medan, Minggu (5/12/2021). /Bisnis-Nanda Fahriza Batubara
Acara Pre Launching and Exhibition Vienna Botanical Living, Medan, Minggu (5/12/2021). /Bisnis-Nanda Fahriza Batubara

Bisnis.com, MEDAN - Bagi Anda yang hendak berkecimpung dalam bisnis properti, terdapat beberapa strategi yang layak ditempuh.

Jonson Lim, pria yang sudah menjajaki dunia investasi properti sejak usia 19 tahun, mengungkap enam poin rahasia atau kiat sukses dalam berinvestasi di bidang properti.

Keenamnya adalah Right Developer, Smart Financing, Future Investment, Right Concept and Masterplan, Precise Timing, Right Property Management.

Menurut Jonson, bisnis properti masih menjadi investasi yang ideal untuk meraup keuntungan di masa kini.

Jonson sendiri merupakan Marketing Koordinator PT Greenland Graden Realty untuk proyek Vienna Botanical Living, developer perumahaan mewah pertama yang mengusung nuansa penghijauan di Medan, Sumatra Utara.

"Ciptakan mesin uang, salah satunya dengan aset, yaitu properti," kata Jonson pada acara Pre Launching and Exhibition Vienna Botanical Living, Medan, Minggu (5/12/2021).

Jonson mengatakan, investor properti mesti mencermati integritas dan kredibilitas developer yang bersangkutan.

"Ketika Anda ingin beli project, terlebih dulu bisa melihat portofolio dari developernya. Apa yang sudah dibangun. Suksesnya seperti apa, manajemennya seperti apa," kata Jonson.

Jonson mengatakan, bisnis properti juga mesti menerapkan Smart Financing. Faktor ini bergantung pada masing-masing pribadi. Instrumen terbaik dalam investasi, menurut Jonson, adalah properti.

"Jika Anda investasi mobil, begitu Anda hari ini beli mobil, contohnya Alphard, besok uang anda habis Rp50 juta. Tapi kalau hari ini Anda beli properti di Vienna Botanical Living, besok Anda dapat Rp35 juta," katanya.

Faktor lain yang tak boleh diabaikan adalah ketepatan waktu. Calon investor mesti mengetahui waktu dan kesempatan yang tepat untuk berinvestasi.

"Jadi beli properti itu bukan tampak bangunan dulu baru dibeli. Tapi harus rajin membangun network, keliling dan berteman dengan orang-orang yang tepat," katanya.

Menurut Jonson, calon investor properti juga harus memahami blueprint ataupun konsep yang ditawarkan oleh developer.

"Setiap developer pasti memiliki blueprint. Tanya ke developer-nya, masterplan-nya itu seperti apa, future-nya seperti apa, strategi pemasarannya seperti apa," ujarnya.

Kemudian tentang future development. Menurut Jonson, investor yang baik mesti memandang dari sudut berbeda. Banyak yang salah melangkah karena terjebak dengan cara pandang yang keliru.

"Ketika Anda mau beli properti, carilah yang dekat dengan lokasi yang bertumbuh. Bukan lokasi yang tampak 'bagus'. Tapi carilah yang bertumbuh," ujar Jonson.

Right Developer, Smart Financing, Future Investment, Right Concept and Masterplan, Precise Timing, Right Property Management.

"Dari semua aset properti yang dimiliki, harus ada right property management. Supaya aset yang kita beli bisa naik harganya terus-menerus," katanya.

Jonson mengatakan, Vienna Botanical Living merupakan kawasan hunian elite di Kota Medan, Sumatra Utara. Perumahan ini terletak di jantung kota dan mengadopsi gaya hunian ala Vienna, kota indah di kawasan Eropa.

Konsep Botanical Living menggabungkan beberapa unsur dan fasilitas, seperti penghijauan yang tertata, residential, danau dan tempat rekreasi keluarga. Di samping itu, lokasi perumahan menawarkan udara yang sejuk serta panorama pegunungan. Ada pula fasilitas kawasan komersil seluas 2 hektare.

Vienna Botanical Living terletak di Jalan Jenderal Jamin Ginting Kilometer 12, Medan. Luas perumahan ini mencapai 19 hektare. 50 persen di antaranya merupakan kawasan hijau dan ruang terbuka. Lokasi ini dekat dengan berbagai fasilitas umum seperti RSUP Adam Malik dan Pasar Lau Cih.

Vienna Botanical Living segera meluncurkan tahap perdana dengan harga yang dinamakan Cluster Vivaldi. Terdapat tiga tipe hunian yang ditawarkan klaster ini. Yakni Tipe A, Tipe B dan Tipe C.

Vienna memiliki fasilitas premium. Penghuni dapat menikmati keindahan danau yang luas. Klaster residensial ini juga dilengkapi dengan fasilitas Stadpark Garden, Burgenland Garden, Volsgarten Garden, Club House, Swimming Pool, Health and Fitness Center, Kids Playground, BBQ Deck, Bicycle Track, Minimarket dan lainnya.

Menurut Direktur PT Greenland Garden Realty Sunarlim Satio, lebih dari 100 unit Vienna Botanical Living Tahap 1 sudah laku terjual hanya dalam waktu kurang dari dua jam. Harga perumahan mewah ini dipatok mulai dari Rp680 juta hingga lebih dari Rp1 miliar.

"Semuanya sudah hampir habis terjual. Kami sangat bersyukur masyarakat medan dan banyak sekali yang percaya dengan produk kami," ujar Sunarlim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper