Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN UIW Riau Kepri Amankan Pasokan Listrik Saat Program Vaksinasi Massal Bagi Pelayan Publik

Bisnis.com, PEKANBARU-- PT PLN (Persero) mendukung kelancaran kegiatan Vaksinasi Covid-19 secara massal bagi petugas pelayanan publik yang akan diadakan pada Senin, 1 Maret 2021 di Stadion Gelanggang Remaja, Kota Pekanbaru.
Petugas PLN Riau Kepri tengah melakukan perawatan jaringan listrik di Pekanbaru. PLN UIW Riau Kepri menjamin aliran listrik selama program vaksinasi Covid-19 untuk pelayan publik yang akan diselenggarakan 1 Maret 2021 di Pekanbaru. / Istimewa
Petugas PLN Riau Kepri tengah melakukan perawatan jaringan listrik di Pekanbaru. PLN UIW Riau Kepri menjamin aliran listrik selama program vaksinasi Covid-19 untuk pelayan publik yang akan diselenggarakan 1 Maret 2021 di Pekanbaru. / Istimewa

Bisnis.com, PEKANBARU-- PT PLN (Persero) mendukung kelancaran kegiatan Vaksinasi Covid-19 secara massal bagi petugas pelayanan publik yang akan diadakan pada Senin, 1 Maret 2021 di Stadion Gelanggang Remaja, Kota Pekanbaru.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau, Hartono mengatakan, PLN menyadari jika kegiatan vaksinasi merupakan kegiatan yang sangat penting, terutama bagi seluruh instansi sebagai pelayan publik di Riau.

Karena itu, BUMN tersebut memberikan dukungan penuh dalam menyediakan pasokan energi listrik yang dibutuhkan selama vaksinasi berlangsung.

“Kebutuhan seluruh energi listrik dalam acara tersebut kami amankan dengan mempersiapkan petugas untuk berjaga disana demi keberlangsungan acara dengan aman” ujarnya dalam siaran pers Minggu (28/2/2021).

Sebagai perusahaan setrum di Indonesia, PLN Riau Kepri khususnya, terpanggil turut serta menyukseskan program Nasional ini dengan memberikan prioritas pelayanan dalam pengamanan kelistrikan pada gudang penyimpanan vaksin yang menggunakan lemari pendingin, membutuhkan aliran pasokan listrik tanpa henti diseluruh kabupaten kota di Riau.

“Pada saat vaksin covid-19 datang pertama ke Provinsi Riau, kami telah menyiagakan petugas dan menyiapkan keamanan pasokan aliran listrik ke lokasi penyimpanan. Saat ini daya mampu di Riau mengalami surplus sebesar 193 MW, sehingga gudang penyimpanan tidak akan mengalami pemadaman dikarenakan kekurangan daya dan jika terjadi gangguan jaringan, petugas akan merespon dengan cepat untuk pemulihan dan gangguan tersebut bersifat temporer” ungkap Hartono.

Pemerintah provinsi Riau, sangat mengapresiasi PLN dalam dukungan yang telah diberikan demi terselenggara dan suksesnya pelaksanaan vaksinasi covid-19 di Riau.

“Kerja yang bagus dari PLN, ini merupakan sinergi antara pemerintah dengan BUMN dalam melayani masyarakat” ujar Syamsuar, Gubernur Riau.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper