Bisnis.com, PEKANBARU -- Pemprov Riau menyatakan tengah bersiap melakukan pelantikan Bupati Kampar Catur Sugeng, yang saat ini masih berstatus sebagai plt bupati.
Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Riau Ahmadsyah Harrofie mengatakan pihaknya sudah menerima salinan surat pengangkatan Catur sebagai bupati dari Mendagri.
"Salinan suratnya sudah kami terima, sudah disampaikan ke gubernur," katanya Kamis (7/2/2019).
Dia menjelaskan berdasarkan surat Mendagri itu, pemprov berencana untuk melakukan pelantikan bupati Kampar, pada 12 Februari atau 13 Februari mendatang.
Penetapan waktu pelantikan ini kata Ahmad, akan dilakukan setelah digelarnya rapat paripurna akhir masa jabatan gubernur dan wakil gubernur Riau periode 2014-2019 yang digelar 11 Februari 2019.
Adapun Kampar sebelumnya dipimpin oleh Bupati Aziz Zaenal untuk masa jabatan 2017-2022. Namun pada 27 Desember 2018 lalu, Aziz meninggal dunia karena sakit.
Dengan kondisi itu, Catur Sugeng yang menjadi pasangan Aziz sebagai kepala daerah di Kampar, ditunjuk Mendagri sebagai Plt bupati sampai dilakukan pelantikan untuk jabatan bupati.