Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Konsumsi Pertamax di Sumbagut Meningkat 20%

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) I mengklaim konsumsi bahan bakar non subsidi seperti Pertamax, dan Pertamax Turbo di wilayah Sumatra Bagiam Utara (Sumbagut) mengalami peningkatan hingga 20%.
Ilustrasi./JIBI-Dwi Prasetya
Ilustrasi./JIBI-Dwi Prasetya
Bisnis.com, PEKANBARU — PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) I mengklaim konsumsi bahan bakar non subsidi seperti Pertamax, dan Pertamax Turbo di wilayah Sumatra Bagiam Utara (Sumbagut) mengalami peningkatan hingga 20%.
 
Rata-rata per bulan realisasi Pertamax di wilayah Sumbagut hingga Oktober 2018 adalah sebanyak 28.000 kl, naik sebesar 20% dibandingkan total penyaluran 2017 sebanyak 23.000 kl. Sedangkan rata-rata per bulan realisasi untuk Pertamax Turbo di wilayah Sumbagut hingga Oktober 2018 adalah sebanyak 6,011 kl, naik sebanyak 3% dibandingkan total penyaluran September 2018 sebesar 5,825  kl.
 
Unit Manager Communication & Relations MOR I, Rudi Ariffianto dalam keterangan resminya Selasa (27/11/2018) mengatakan bahwa kenaikan penyaluran untuk Pertamax dan Pertamax Turbo di wilayah Sumbagut menunjukan bahwa terdapat peningkatan kesadaran masyarakat untuk menggunakan produk BBM yang berkualitas. Hal ini baik mengingat kendaraan yang bagus perlu bahan bakar yang bagus pula agar kualitas mesin kendaraan menjadi semakin awet.
 
“Masyarakat Sumbagut saat ini memiliki kesadaran yang tinggi untuk menggunakan BBM berkualitas, terbukti dengan adanya peningkatan realisasi penyaluran Pertamax dan Pertamax Turbo. Hal ini sangat positif karena menunjukan bahwa masyarakat khususnya di wilayah Sumbagut sudah memiliki kepedulian bahan bakar berkualitas yang diperlukan oleh kendaraan mereka,” ujar Rudi.
 
Dia menjelaskan, pengguna Pertamax dan Pertamax Turbo, serta pengguna BBM berkualitas produk Pertamina, saat ini bisa mengikuti proram Berkah Energi Pertamina (BEP). Program BEP dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia mulai dari 9 Agustus 2018 hingga 31 Juli 2019.
 
Hadiah utama program BEP adalah 61 Pasang Paket Umroh serta 1 Mobil Mercy C300 Cabriolet, 6 Harley Davidson Softail, 16 Mobil Toyota Innova Diesel dan 61 Motor Yamaha Nmax ABS, sebagai reward kepada konsumen. Reward ini diberikan kepada konsumen yang menggunakan produk –produk unggulan Pertamina seperti Pertamax Turbo, Pertamax, Pertalite, Pertamina Dex, Dexlite, Pelumas Fastron serta Bright Gas. 
 
Syaratnya mudah untuk mengikuti program ini, konsumen hanya diwajibkan men-download aplikasi MyPertamina dan melakukan registrasi. 
 
"Konsumen Pertamina dapat meng-upload struk pembelian Pertamax Series dan Dex Series, Pelumas serta LPG sesering mungkin. Semakin banyak struk yang di-upload, semakin banyak kupon elektronik yang terkumpul," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper