Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semen Indonesia Pasok Kebutuhan Pembangunan Tol Trans Sumatra

Semen yang dipasok hingga September 2020 mencapai 1 juta ton.
Tol Trans Sumatra./Ist
Tol Trans Sumatra./Ist

Bisnis.com, JAKARTA -  Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui unit usahanya PT Semen Padang dan PT Solusi Bangun Andalas memasok kebutuhan semen untuk pembangunan jalan Tol Trans Sumatera. Semen yang dipasok hingga September 2020 mencapai 1 juta ton.

Jalan tol yang dibangun menggunakan produk SIG di antaranya ruas Kayu Agung-Palembang-Betung sepanjang 112 km, Kisaran-Tebing Tinggi,  seksi 6 Padang-Pekanbaru, Pekanbaru-Bangkinang, Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,48 km, serta Sigli-Banda Aceh sepanjang 74,2 km. Jalan tol Pekanbaru-Dumai telah diresmikan penggunaannya oleh Presiden Joko Widodo pada 25 September 2020.

Senior Vice President of Sales SIG Rahman Kurniawan mengatakan semen yang digunakan untuk proyek pembangunan jalan Tol Trans Sumatra dipasok dari fasilitas SIG yang terdekat dari area pembangunan, SIG memiliki dua fasilitas produksi yakni PT Solusi Bangun Andalas di Aceh, serta PT Semen Padang di Sumatra Barat. SIG juga memiliki fasilitas packing plant dan pelabuhan yang tersebar diseluruh Pulau Sumatra. 

Rahman Kurniawan menjelaskan bahwa keberadaan pabrik semen, packing plant dan pelabuhan tersebut sangat membantu dalam kecepatan pengiriman serta ketersediaan pasokan, sehingga pembangunan jalan tol Trans Sumatera ini tidak terhambat.

“Misalnya jalan tol ruas Sigli-Banda Aceh yang dikerjakan oleh PT Adhi Karya, kebutuhan semen dikirim dari PT Solusi Bangun Andalas  dan PT Semen Padang melalui packing plant Malahayati, Aceh. Untuk ruas seksi 6, Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 40km, SIG bekerjasama dengan PT Wijaya Karya Beton, PT Brantas Abipraya, & PT Hakaaston, kebutuhan semen dipasok dari PT Semen Padang,” jelasnya dalam rilis.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Ulum
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper