Bisnis.com, MEDAN -- PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk. (BTPN) dan Harian Bisnis Indonesia menggelar Entrepreneur Networking Forum di Medan, Sumatra Utara pada Kamis (19/7/2018).
Mengambil tema Outlook Ekonomi 2019: Peluang UMKM di Era Digital dan Tantangan Tahun Politik, diskusi tersebut menghadirkan pembicara ekonom (Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bhima Yudhistira serta Business Strategy & Alignment Head Business Banking BTPN Michael Jermia Tjahjamulia, dan dimoderatori oleh Pemimpin Redaksi Harian Bisnis Indonesia Hery Trianto.
Diskusi mengupas berbagai peluang dan tantangan yang dihadapi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) pada 2019 yang merupakan tahun politik serta di era perkembangan teknologi digital.
Pada kesempatan tersebut, Bhima memperkirakan perekonomian Indonesia pada 2019 akan tumbuh sekitar 5,2%. Sektor logistik, transportasi, konstruksi, dan perdagangan akan menjadi faktor utama pertumbuhan ekonomi nasional.
“Permintaan global sebenarnya cukup solid, hanya pelaku usaha diminta untuk mencermati efek perang dagang dan fluktuasi kurs rupiah akibat perubahan dinamika global,” paparnya saat menyampaikan materi diskusi.
Sementara itu, Michael menyampaikan sebagai bank yang memiliki visi mengubah hidup jutaan rakyat Indonesia, BTPN yakin inovasi adalah kunci perubahan.
Salah satu inovasi yang dilakukan BTPN yakni dengan menghadirkan BTPN Mitra Bisnis, yaitu unit usaha yang dirancang khusus untuk melayani berbagai kebutuhan dari para pelaku usaha kecil dan menengah melalui solusi keuangan yang dapat diandalkan, pengembangan kapasitas usaha, dan pembukaan akses ke pasar yang lebih luas.