Bisnis.com, PADANG—Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat menargetkan penerimaan daerah dari sektor pariwisata bisa mencapai Rp2,5 miliar tahun ini, menyusul kebijakan pemda setempat mengembangkan sektor pariwisata.
Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni menyebutkan target pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor pariwisata meningkat signifikan tahun ini. Yakni mencapai Rp2,5 miliar dari realisasi tahun sebelumnya Rp1,5 miliar.
“Untuk PAD dari pariwisata targetnya Rp2,5 miliar. Kami optimis bisa tercapai sesuai target,” katanya, Kamis (8/3/2018).
Dia mengatakan pemda setempat tengah menggenjot pengembangan sektor pariwisata, guna mendorong pendapatan ekonomi daerah dan kesejahteraan masyarakat.
Beberapa objek wisata yang tengah dibenahi pemkab Pessel adalah kawasan Pantai Carocok, Painan dan kawasan wisata Mandeh.
Bahkan, untuk Mandeh, pemda setempat menyiapkan lahan seluas 400 Ha yang diajukan untuk menjadi kawasan ekonomi khusus (KEK) pariwisata kepada pemerintah pusat.
Untuk jangka panjang, Hendrajoni menyebutkan kesiapan pemda menyediakan lahan hingga 1.200 Ha untuk pengembangan pariwisata Mandeh.