Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

8 Karyawan Positif Covid-19, Pabrik Pusri Tetap Beroperasi

PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Palembang memastikan operasional pabrik tetap berjalan di tengah adanya kabar delapan karyawan perusahaan tersebut yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Karyawan PT Pusri Palembang menggunakan APD  untuk mematuhi protokol kesehatan selama bekerja. istimewa
Karyawan PT Pusri Palembang menggunakan APD untuk mematuhi protokol kesehatan selama bekerja. istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG - PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Palembang memastikan operasional pabrik tetap berjalan di tengah adanya kabar delapan karyawan perusahaan tersebut yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Manajer Humas PT Pusri Palembang Soerjo Hartono mengatakan penyebaran Covid-19 di lingkungan PT Pusri berasal dari luar. Pihaknya pun berupaya memperketat standar kesehatan terhadap karyawan, warga komplek, dan orang yang datang ke lingkungan perusahaan.

"Hingga saat ini pabrik tetap berjalan normal karena protokol kesehatan sudah dijalankan dengan ketat dan dipatuhi seluruh karyawan. Kami terus mengupayakan dengan maksimal pemutusan mata rantai penyebaran wabah ini," katanya dalam keterangan pers, Jumat (10/7/2020).

Menurut Soerjo, perusahaan berencana memberlakukan kembali sistem Work From Home (WFH) bagi karyawan di kantor dan sistem shift bagi karyawan pabrik dengan pembuatan sekat di area  panel untuk menjaga jarak fisik.

Produsen pupuk pelat merah tersebut juga membatasi pertemuan secara langsung digantikan dengan video/teleconference untuk rapat.

"Manajemen juga telah menutup sarana olahraga di dalam komplek dan membatasi penggunaan sarana ibadah hanya untuk karyawan dan keluarga. Langkah ini juga untuk melindungi masyarakat di luar komplek Pusri," kata Soerjo.

Dia mengemukakan sebetulnya sejak bulan Maret, Pusri telah menerapkan berbagai kebijakan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di perusahaan, antara lain dengan memperketat keamanan.

Sebelumnya, diketahui terdapat sejumlah karyawan Pusri yang dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil swab dalam sepekan terakhir. Informasi yang beredar, ada delapan karyawan Pusri yang positif tertular Covid-19 dalam kondisi OTG (Orang Tanpa Gejala)

Sebagian besar karyawan yang terinfeksi virus itu bekerja di bagian pengadaan barang dan jasa yang berkantor di gedung utama pabrik PT Pusri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper