Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BUMD di Riau Berikan Bantuan APD kepada Pemprov untuk Penangangan Corona

Sejumlah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) mulai mendistribusikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Provinsi Riau, seperti PT Bank Riau Kepri dan PT Bumi Siak Pusako, untuk membantu membatasi penyebaran virus corona (Covid-19).
Ilustrasi: Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman. Foto: Pemprov Riau
Ilustrasi: Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman. Foto: Pemprov Riau

Bisnis.com, PEKANBARU - Sejumlah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) mulai mendistribusikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Provinsi Riau, seperti PT Bank Riau Kepri dan PT Bumi Siak Pusako, untuk membantu membatasi penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Adapun, APD tersebut terdiri dari baju, sarung tangan, antiseptik, dan pelindung wajah,

Syamsuar, Gubernur Riau, mengapresiasi donasi dari perusahaan-perusahaan tersebut. Selain bantuan APD, dirinya juga berharap perusahaan berkenan memberikan bantuan Rapid Test Corona di Provinsi Riau mengingat jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) terus meningkat.

"Harap kami, Bank Riau Kepri juga dapat memberikan bantuan Rapid Test. Kita lihat jumlah OPD di Riau sudah membludak dengan kedatangan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari Malaysia," kata Syamsuar, seperti dikutip dari keterangan resmi, Kamis (2/4/2020).

Sebelumnya, PT Bumi Siak Pusako juga telah memberikan bantuan APD kepada Pemerintah Proinsi Riau. Syamsuar menyebut bantuan tersebut merupakan tahap awal karena berikutnya perseroan masih akan memberikan bantuan lainnya.

"Alhamdulillah kita mendapatkan berupa baju 165 pcs, penutup muka 57, sarung tangan 109 pasang, antiseptik 30," kata Syamsuar.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Riau per 1 April 2020 pukul 21.00, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) tercatat sebanyak 20.004 orang dengan 1.906 di antaranya telah selesai pemantauan.

Selanjutnya, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 119 orang dengan 80 orang masih dirawat dan 38 orang telah sehat dan diperbolehkan pulang. Sementara itu, saat ini masih terdapat 2 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dwi Nicken Tari
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper