Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PEMILU 2019 : Plt. Gubernur Aceh Berharap Tingkat Partisipasi Pemilih Naik

Plt. Gubernur Aceh Nova Iriansyah menggunakan hak pilihnya di Kota Banda Aceh, Rabu (17/4/2019).
Plt. Gubernur Aceh Nova Iriansyah bersama istri menunjukkan jari kelingking sebagai bukti telah mencoblos di TPS Geucue Kayee Jato, Kota Banda Aceh, Rabu (17/4/2019). Pemerintah Aceh berharap partisipasi masyarakat pada Pemilu 2019 meningkat dari Pemilu periode sebelumnya./Bisnis-Abdul Hadi Firsawan
Plt. Gubernur Aceh Nova Iriansyah bersama istri menunjukkan jari kelingking sebagai bukti telah mencoblos di TPS Geucue Kayee Jato, Kota Banda Aceh, Rabu (17/4/2019). Pemerintah Aceh berharap partisipasi masyarakat pada Pemilu 2019 meningkat dari Pemilu periode sebelumnya./Bisnis-Abdul Hadi Firsawan

Bisnis.com, BANDA ACEH -- Plt. Gubernur Aceh Nova Iriansyah menggunakan hak pilihnya di Kota Banda Aceh, tepatnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Geucue Kayee Jato TPS 3, Rabu (17/4/2019).

Nova berpartisipasi dalam Pemilu 2019 bersama istrinya, Dyah Erti Idawati. Nova yang mengenakan kemeja putih tiba di TPS sekitar pukul 09.45 WIB dan melakukan pencoblosan sekira pukul 10.07 WIB. 
 
Usai mencoblos, keduanya menunjukkan jari kelingking yang sudah dicelupkan ke tinta ungu sebagai bukti telah mencoblos kepada wartawan. Ketika ditanya memilih siapa, Nova hanya tertawa dan mengatakan Pemilihan Umum (Pemilu) di Indonesia berprinsip Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil (Luber Jurdil).
 
"Kalau lihat animo sehari-hari, mudah-mudahan Pemilunya Luber Jurdil. Kedua, yang penting partisipasi," ujarnya.
 
Nova menyebutkan tingkat partisipasi masyarakat Aceh pada Pemilu dan Pilkada sebelumnya sekitar 70%. Kali ini, angkanya diharapkan meningkat.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Aceh mengklaim penyelenggaraan Pemilu 2019 sudah baik, meski tetap ada kendala.

Pada Selasa (16/4), kertas suara di TPS Benteng, Kabupaten Pidie baru sampai sekitar pukul 16.00 WIB. Namun, masalah itu diklaim sudah diatasi.

Secara keseluruhan, ada 3.523.774 pemilih di Aceh, terdiri atas 1.734.674 pemilih laki-laki dan 1.789.100 pemilih perempuan. Dari jumlah tersebut, sebanyak 11.601 orang di antaranya merupakan disabilitas.
 
Sementara itu, pemilih yang memiliki hak pilih tapi tak bisa mendatangi TPS, seperti yang sedang hamil tua, sakit parah, dan tahanan di lembaga permasyarakatan, akan didatangi oleh petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper