Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Pekanbaru Gelar Touring CBR Series ke Bangkinang

Diler motor Honda wilayah Riau PT Capella Dinamik Nusantara menggelar kegiatan Total Control Touring yaitu touring motor CBR series untuk menutup kegiatan komunitas pada akhir tahun lalu.
All New Honda CBR 150R./Honda
All New Honda CBR 150R./Honda
Bisnis.com, PEKANBARU - Diler motor Honda wilayah Riau PT Capella Dinamik Nusantara menggelar kegiatan Total Control Touring yaitu touring motor CBR series untuk menutup kegiatan komunitas pada akhir tahun lalu.
 
Sales Dept Head CDN Soeryadi dalam keterangan resminya mengatakan kegiatan ini diselenggarakan untuk menjalin hubungan silahturahmi dengan komunitas 
sepeda motor Honda dan untuk memberikan sensasi berkendara serta merasakan performa Honda CBR 150R dan CBR 250RR saat touring.
 
"Kami telah menyiapkan unit Honda CBR 150R dan Honda CBR 250RR bagi peserta, untuk dapat merasakan secara langsung sensasi berkendara dan performa Honda CBR Series saat touring," katanya Rabu (2/1/2019).
 
Sebanyak 55 bikers dari 3 komunitas pecinta sepeda motor sport Honda yang tergabung dalam HOBIKU (Honda Bikers Pekanbaru), ikut dalam acara tersebut. Diantaranya yaitu dari RCC (Riau CBR Club), KCI (Komunitas CBR Indonesia) dan PCRC (Pekanbaru CBR Riders Club).
 
Dia menjelaskan kegiatan touring dimulai dari main diler CDN Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru menuju lokasi event di sirkuit sport centre Bangkinang, Kabupaten Kampar.
 
Selanjutnya di lokasi itu dilanjutkan dengan riding test Honda CBR 150R, CBR 250RR dan parade bikers di sirkuit sport centre Bangkinang. Di sini komunitas sport Honda diberikan kesempatan untuk merasakan sensasi berkendara menggunakan Honda CBR Series. 
 
Pada kegiatan ini peserta juga dapat merasakan teknologi Honda CBR 250RR yang sudah dilengkapi dengan tiga riding mode antara lain comfort untuk santai, sport untuk touring dan jalan mendaki serta sport plus untuk akselerasi penuh. 
 
Selain itu Honda CBR 250RR sudah menggunakan inferted front suspension dari showa yang pastinya sangat nyaman digunakan pada saat berkendara dan sudah dilengkapi dengan teknologi trotlle by wire serta full LED headlight.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper