Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Spotque dari Astragraphia Gandeng 33 Lokasi di Pekanbaru

PT Astragraphia Xprins Indonesia anak usaha dari PT Astra Graphia Tbk, meluncurkan layanan Spotque sejak bulan lalu dan sudah menggandeng 33 lokasi ruang meeting di Pekanbaru.
Head of SpotQoe Hari Ananta dan Komisaris PT Astragraphia Xprins Indonesia Halim Wahjana berfoto bersama di sela-sela konferensi pers peluncuran SpotQoe di Jakarta, Selasa (28/8)./Bisnis-N. Nuriman Jayabuana
Head of SpotQoe Hari Ananta dan Komisaris PT Astragraphia Xprins Indonesia Halim Wahjana berfoto bersama di sela-sela konferensi pers peluncuran SpotQoe di Jakarta, Selasa (28/8)./Bisnis-N. Nuriman Jayabuana
Bisnis.com, PEKANBARU -- PT Astragraphia Xprins Indonesia anak usaha dari PT Astra Graphia Tbk, meluncurkan layanan Spotque sejak bulan lalu dan sudah menggandeng 33 lokasi ruang meeting di Pekanbaru.
 
President Director AXI Sahat M. Sihombing mengatakan layanan ini dibuat untuk memudahkan masyarakat mendapatkan ruang pertemuan yang sesuai dengan kebutuhan.
 
"Di Spotque ini kami memberikan layanan untuk memesan ruang pertemuan atau rapat dengan mudah, tanpa harus datang ke lokasinya jadi tinggal pesan dari aplikasi," katanya saat mengenalkan layanan Axiqoe.com dari AXI di Pekanbaru, Senin (8/10/2018).
 
Sahat menjelaskan aplikasi ini masih dalam tahap pengembangan, dan terus dikenalkan ke masyarakat luas. Selain itu pihaknya berharap akan semakin banyak pemilik ruangan meeting dapat bergabung di Spotque.
 
Untuk di Pekanbaru saat ini sudah ada 33 ruang meeting dari berbagai lokasi seperti hotel dan restoran, serta cafe yang bergabung.
 
Karena itu dia mengimbau bagi pemilik ruang meeting di hotel, restoran, cafe, dan lainnya untuk bergabung dengan Spotque.
 
"Keunggulan kami adalah menawarkan kayanan ini sepenuhnya gratis, baik untuk pelanggan maupun pemilik ruangan, tidak perlu bayar ke kami, tapi bayar sesuai tarif ruangan meeting atau pertemuan itu saja," katanya.
 
Adapun kedepan layanan ini bakal diintegrasikan dengan dengan berbagai produk jasa dan layanan percetakan Astra Graphia lainnya seperti Printque.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper