Launching Promo Terbaru, Pertamina Adakan Touring Sambil Berbagi Berkah

Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I melaksanakan kegiatan Touring Berkah guna mendukung program promosi terbaru yang diadakan oleh PT Pertamina (Persero), yakni Berkah Energi Pertamina.

Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I melaksanakan kegiatan Touring Berkah guna mendukung program promosi terbaru yang diadakan oleh PT Pertamina (Persero), yakni Berkah Energi Pertamina. Kegiatan touring tersebut dilaksanakan selama dua hari, pada tanggal 11-12 Agustus 2018 dengan total jarak yang ditempuh sejauh 479,1 km dengan rute Medan – Berastagi – Tele – Samosir – Parapat – Siantar dan kembali ke Medan.

Dalam kegiatan tersebut, tim Touring Berkah mensosialisasikan program promosi berhadiah Berkah Energi Pertamina dan juga sekaligus menyerahkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR).

Berkah Energi Pertamina

Program Berkah Energi Pertamina merupakan promosi terbaru diselenggarakan oleh PT Pertamina (Persero). Promo ini diundi setiap tiga bulan sekali, dimulai sejak bulan Agustus 2018 hingga bulan Juli 2019.

Untuk mengikuti kegiatan ini, masyarakat cukup melakukan pembelian produk Pertamina, yakni Pertalite, Pertamax Series, Dex Series, Bright Gas, Fastron, dan Enduro di SPBU Pertamina ataupun Bright store, lalu upload struk pembelanjaan ke aplikasi MyPertamina.

Pertamina telah menyiapkan hadiah menarik dalam promo Berkah Energi Pertamina ini, mulai dari 61 paket umroh, 61 unit Yamaha NMAX, 16 unit Toyota Innova Diesel, 6 unit Harley Davidson, hingga hadiah utama berupa 1 unit Mercy C300 Cabriolet.

Launching Promo Terbaru, Pertamina Adakan Touring Sambil Berbagi Berkah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : MediaDigital
Editor : MediaDigital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper