Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

September Sinar Mas Land Kembali Rilis Proyek JV Baru

Sinar Mas kembali menggarap proyek properti terbarunya secara kolaborasi. Kali ini melalui kerja sama dengan Dwijaya Karya Development, SML meluncurkan pengembangan baru dengan konsep mix used (Retail-Office-SOHO-Apartement) yaitu Upper West di Central BSD Business District, BSD City.

Bisnis.com, JAKARTA— Sinar Mas kembali menggarap proyek properti terbarunya secara kolaborasi. Kali ini melalui kerja sama dengan Dwijaya Karya Development, SML meluncurkan pengembangan baru dengan konsep mix used (Retail-Office-SOHO-Apartement) yaitu Upper West di Central BSD Business District, BSD City.

Proyek joint venture ini akan mulai  diluncurkan pada awal September depan.

Hongky J. Nantung, CEO Commercial Sinar Mas Land  mengungkapkan,bersama Dwijaya Karya telah menunjuk Aedas, konsultan arsitek yang berpengalaman lebih dari 14 tahun di Inggris, Timur Tengah dan Asia, untuk mendesain Upper West dan menjadikannya sebagai Hub of Connection di Jantung Kota BSD City.

“Upper West ini terdiri atas hunian, perkantoran dan retail,” katanya melalui keterangan resmi Senin (30/7/2018).

Proyek Upper West akan dibangun 2 tower yaitu North Tower dan South Tower, masing-masing tower memiliki ketinggian 36 lantai (marketing). Kehadiran Mixed Used Development ini, juga akan bersinergi dengan konsep kawasan Smart Digital City di BSD City.

Bangunan ini dirancang dengan Smart System Internet-of-Things, dengan struktur bangunan menggabungkan teknologi smart system dan IoT yang merupakan mode pintar untuk pengelolaan tempat yang aman dan hemat energi.

“Kami menerapkan smart system dan IoT yang diaplikasikan pada bangunan ini, dan tentunya kawasan ini sudah disupport oleh jaringan serat optik, sehingga akan memberikan nilai tambah bagi konsumen dan komunitas yang akan bergabung di dalamnya.”

Upper West menawarkan beberapa tipe produk yaitu Lifestyle Area (Retail), Office & Co-Working Spaces(Work Space), SOHO, Apartemen, dan Penthouse. Namun untuk penjualan Perdana saat ini, akan dipasarkan tipe SOHO dengan ukuran mulai dari luas semi gross 75 m², dan apartemen dengan ukuran mulai dari luas semi gross: 42 m² di North Tower.

Harga per unit apartement dimulai dari Rp1,2 miliar di luar PPN, dengan tawaran diskon sampai dengan 7,5%, dan cicilan DP tidak sampai 1% per bulannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper