Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mudik Lebaran 2018: Tol Palindra Fungsional, Pertamina Siapkan Kios BBM

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region II Sumbagsel melakukan antisipasi kebutuhan dan distribusi BBM kepada pemudik dengan menyiapkan kios Pertamax dan Pertamina Dex terutama di ruas tol fungsional Palembang--Indralaya.
Petugas Pertamina mengisi BBM di jalan tol fungsional Palembang-Indralaya/Istimewa
Petugas Pertamina mengisi BBM di jalan tol fungsional Palembang-Indralaya/Istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG -- PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region II Sumbagsel melakukan antisipasi kebutuhan dan distribusi BBM kepada pemudik dengan menyiapkan kios Pertamax dan Pertamina Dex terutama di ruas tol fungsional Palembang--Indralaya.

Region Manager Communication&CSR Sumbagsel, Hermansyah Y. Nasroen, mengatakan kios yang disiapkan dalam ruas tol fungsional di km 20 itu bertujuan sebagai pengisian BBM  darurat sebelum pemudik  dapat mengisi kembali di SPBU terdekat. 

"Kita  harus belajar  dari kejadian di Pulau Jawa, ruas tol baru cenderung akan menarik  pemudik sehingga akan terjadi kepadatan. Oleh karena itukami akan menyiapkan kiosk dan motoris di beberapa titik untuk melayani masyarakat jika kepadatan tersebut menyebabkan pemudik kehabisan BBM,”ujarnya, Minggu (10/6/2018).

Menurut Hermansyah,  Kiosk ini akan siaga selama 24 jam bergantung pada keramaian jalan selama arus mudik dan balik , yakni mulai dari H-7 hingga H+7 Idulfitri sesuai dengan operasional tol fungsional Palindra.

Untuk motoris, kata dia, Pertamina MOR II Sumbagsel menyiapkan 6 motor yang tersebar di titik-titik yang diperkirakan menjadi jalur yang akan padat selama arus mudik dan balik.

Motoris ini akan standby di SPBU atau Kiosk, antara lain di SPBU sebelum pintu masuk tol Palindra, di Kiosk dalam tol fungsional Palindra, jalur lintas Palembang-Indralaya, jalur lintas Palembang-Betung, jalan lintas Betung-Lubuk Linggau dan di jalur wisata Pagar Alam. 

"Motoris ini akan membawa Pertamax dan Pertamina Dex dengan jumlah maksimal sebanyak 3 kemasan kaleng dengan isi 10 liter," ujarnya. 

Tujuan dari motoris ini adalah  untuk menyediakan BBM dalam keadaan darurat sebelum pemudik kembali mengisi di SPBU selanjutnya.  

Dia menjelaskan jika terjadi kemacetan panjang dan pemudik kehabisan BBM, motoris ini dapat dihubungi dan akan mengantarkan kemasan Pertamax dan Pertamina Dex langsung kepada pemudik yang melakukan panggilan telfon untuk kebutuhan BBM," katanya. 

Pemudik yang kehabisan BBM bisa menghubungi contact Pertamina di 1500000 untuk menggunakan fasilitas. motoris ini selama arus mudik dan balik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dinda Wulandari
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper